10 Manfaat Air Kelapa di Bulan Ramadhan

 

    Shutterstock.com

Siapa yang tak suka dengan buah yang satu ini, buah yang hampir semua bagiannya dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan manusia. Mulai dari daun, batang, buah, air, hingga tunggul akarnya sekalipun bisa digunakan.  Bicara soal buah kelapa, yang menjadi bagian paling populer dari buah ini adalah air yang segar dijadikan olahan minuman, dan dagingnya dapat dimakan langsung atau dijadikan bahan santan untuk masakan. Di bulan puasa es kelapa kerap jadi takjil favorit untuk minuman buka puasa.

Nah, mari kita fokus untuk membahas air kelapa. Air kelapa tak hanya  melepas dahaga selepas berbuka puasa saja, selain rasanya yang segar air kelapa juga kaya akan manfaat bagi kesehatan tubuh. Mari kita simak ragam mafaat dari air buah kelapa.

Di dalam 1 cangkir atau sekitar 240 ml air kelapa murni, terkandung 46 kalori dan beragam nutrisi, seperti:

  •  Karbohidrat
  • Serat
  • Protein
  • Vitamin C
  • Mineral, seperti magnesium, kalium, dan kalsium
  • Antioksidan

 

Ragam Manfaat Air Kelapa untuk Kesehatan

Selain menghilangkan dahaga, air kelapa juga dapat memberikan beragam manfaat bagi tubuh. Berikut ini adalah beberapa manfaat air kelapa yang dapat Anda peroleh:

 

1. Meningkatkan Stamina Tubuh

Tak hanya memberikan efek menyegarkan, air kelapa juga dapat meningkatkan stamina tubuh. Hal ini berkat kandungan karbohidrat di dalam air kelapa yang dapat digunakan tubuh untuk menghasilkan energi, sehingga Anda pun bisa lebih bersemangat dalam menjalani aktivitas kembali setelah berbuka puasa, lebih tepatnya anda akan lebih bersemangat untuk melaksanakan ibadah tarawih.

 

2. Mencegah Dehidrasi

Dibulan Ramadhan ini, menjaga tubuh supaya tidak dehidrasi memang sangat penting. Air kelapa kerap digunakan untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh dan mengatasi dehidrasi ringan. Tak hanya itu, air kelapa juga mengandung pottasium yang bermanfaat untuk menjaga kandungan air dalam darah. Beragam manfaat ini tentu akan Anda dapatkan jika mengonsumsi air kelapa secara cukup. Meski demikian, Anda tetap dianjurkan untuk minum air putih setidaknya 8 gelas setiap harinya untuk mencegah dehidrasi.

 

3. Menurunkan Risiko Terjadinya Penyakit Jantung Dan Kolestrol

Sebuah penelitian mengatakan bahwa air kelapa memang mengandung kalium yang tinggi dan natrium yang rendah. Sehingga manfaat air kelapa mampu membuat sirkulasi darah menjadi meningkat, penurunan tekanan darah tinggi serta mengurangi risiko terkena serangan jantung dan strok.

Air kelapa juga mampu membantu meningkatkan kolesterol baik (HDL), mengontrol penyerapan kadar gula, meningkatkan sensitivitas pada insulin, serta mengurangi terjadinya pembentukan plak pada gigi seseorang.

 

4. Menjaga Sistem Pencernaan

Air kelapa telah dipercaya sejak dari dulu bisa mengobati atau mengatasi segala penyakit yang berhubungan dengan sistem pencernaan. Pada umumnya, air kelapa muda dikonsumsi untuk mengatasi diare, konstipasi, cacingan, infeksi kandung kemih, serta gangguan pencernaan lainnya.

Salah satu obat termudah untuk bisa mengembalikan cairan tubuh ketika terkena diare adalah air kelapa muda. Osmolaritas air kelapa ternyata lebih besar daripada dengan ORS (Oral Rehydration Therapy). Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) bahkan telah merekomendasikan mengonsumsi air kelapa muda untuk mengobati diare.

Mengapa demikian? Air kelapa memiliki kandungan asam amino, asam lemak, mineral, serta enzim yang sangat tinggi. Tidak hanya itu saja, air kelapa muda juga mengandung natrium dan klorida yang rendah, dan berbagai enzim yang mampu untuk membantu sistem pencernaan.

 

5. Mencegah Penyakit Batu Ginjal

Ginjal yang berfungsi sebagai filter atau penyaringan yang  menyaring dan membunag limbah,  kerap kali mengalami penumpukan kristal, oleh karena itu dalam sebuah studi menyebutkan bahwa air kelapa dapat mencegah penumpukan kristal yang menempel pada ginjal dan bagian lain dari saluran kemih. 

Kalium membantu dalam alkali urine, yang dapat membantu mencegah limbah pencernaan dalam darah agar tidak mengeras dan menempel pada dinding ginjal, menawarkan kemungkinan perlindungan terhadap pembentukan batu di masa depan. Hal ini menjadikan air kelapa diyakini efektif untuk mencegah batu ginjal.

 

6. Menurunkan tekanan darah

Manfaat air kelapa diduga baik untuk menurunkan dan mengontrol tekanan darah. Hal ini karena air kelapa memiliki kandungan dua garam penting bagi tubuh Anda yaitu kalium dan natrium kalium yang terbukti dapat menurunkan tekanan darah pada penderita darah tinggi. Namun ini juga bermanfaat untuk mengontrol diabetes.

 

7. Untuk Sakit Kepala dan Migrain

Jika Anda sering mengalami sakit kepala dan migrain, Anda perlu mengkonsumsi air kelapa segar. Karena air kelapa kaya akan magnesium, yang dikenal sangat bagus untuk mengobati migrain. Jadi cobalah untuk mengonsumsi air kelapa.

 

8. Untuk Ibu Hamil

Manfaat air kelapa juga bisa dirasakan oleh ibu hamil. Minum air kelapa bisa melindungi kesehatan janin yang terdapat di dalam kandungan. Anda akan memperoleh berbagai nutrisi yang diperlukan dengan hanya mengonsumsi satu gelas air kelapa segar. Air kelapa juga mengandung jumlah magnesium, kalium, asam amino, vitamin C dan B yang baik untuk ibu hamil.

Tidak hanya itu, air kelapa juga mampu membuat kulit bayi menjadi halus dan putih bersih.Selain bagus untuk janin yang dikandungnya, ternyata air kelapa  juga mampu membuat sang ibu terbebas dari segala macam penyakit. Pasalnya, air kelapa  juga mengandung zat antibakteri yang berguna bagi kesehatan ibu hamil.

Meskipun demikian, mengonsumsi air kelapa tidak dianjurkan pada masa kehamilan trimester pertama. Sebaiknya juga, konsultasikan juga terlebih dahulu kepada dokter kandungan atau bidan yang mengerti perkembangan janin kalian

 

9. Bagus untuk Kesehatan Kulit

Bukan hanya mengobati kulit kering dan rusak tetapi sitokin yang ada dalam air kelapa juga berfungsi sebagai pelembab alami. Jika mengkonsumsi secara teratur,  sitokin ini dapat mencegah keriput sebelum dewasa, mengurangi pigmentasi, dan juga akan membantu mengurangi jerawat dan iritasi kulit. 

Kandungan sitokinin merupakan salah satu hormon pertumbuhan yang memiliki sifat sebagai anti-aging, antikarsiogenik, serta antitrombotik. Dengan adanya sifat tersebut, membuat air kelapa mampu mengatur perkembangan, pertumbuhan, serta penuaan pada sel di kuit terutama wajah. sitokinin mampu menyeimbangkan kadar pH dalam tubuh sehingga mampu untuk menghidrasi dan memperkuat jaringan ikat. 

 

10. Mengatasi Rambut Rusak

Rambut rontok merupakan salah satu masalah kesehatan yang dapat menghampiri siapa saja. Rambut rontok disebabkan oleh beberapa faktor, di antaranya stres secara emosional, adanya perubahan hormonal, kekurangan gizi, efek samping obat-obatan, anemia, dan masih banyak lagi.

Jika Anda mengalami masalah rambut rontok, cobalah untuk mengonsumsi air kelapa. Air kelapa mengandung fluktosa, mineral, gluktosa, sakrosa dan fruktosa yang terbukti efektif mengatasi rambut rontok.

 

Cara Mengonsumsi Air Kelapa yang Tepat

Untuk mendapatkan manfaat air kelapa secara maksimal, sebaiknya Anda mengonsumsi air kelapa murni yang diperoleh langsung dari buah kelapa. Selain itu, Anda juga disarankan untuk tidak menambahkan gula atau pemanis buatan saat mengonsumsinya.

Jika Anda mengonsumsi air kelapa kemasan, pastikan kemasan tidak rusak dan perhatikan kembali kandungan nutrisi yang ada di dalamnya. Kebanyakan air kelapa kemasan sudah tidak lagi murni dan diberi perasa atau gula tambahan. Jika dikonsumsi secara berlebihan, tentu tidak baik bagi kesehatan.

Anda bisa menyimpan air kelapa kemasan di dalam kulkas agar tetap terjaga kesegarannya. Namun, bila sudah dibuka, segera habiskan air kelapa kemasan tersebut setidaknya dalam waktu 24 jam.

Apabila Anda mengalami keluhan setelah mengonsumsi air kelapa, seperti mual, muntah, sakit perut, atau diare, konsultasikan keluhan Anda ke dokter agar dapat dilakukan pemeriksaan dan penanganan. 


Comments